Apa sih yang terbayang ketika melihat/mendengar kata BALI? pasti terbayang suasana liburan dan panorama indah khas pantai Indonesia. Sewaktu pindah dari Jakarta ke Bali maret 2012 lalu,yang ada dalam benak saya adalah bisa liburan setiap hari, maksudnya mudah menemukan pantai yang indah untuk bersantai sejenak.
Nih aku kutip artikel tentang Bali, biar lebih kenal lagi dengan keindahan salah satu pulau Indonesia tercinta :)
Bali, sebagai bagian dari kepulauan Indonesia, merupakan sebuah pulau kecil yang indah. Keunikan panorama dan budayanya membuat pulau ini menjadi eksklusif dan dikenal sebagai pulau impian untuk berwisata. Pulau Bali memiliki banyak tempat menarik untuk dikunjungi, antara lain seperti sawah, panorama yang indah, gunung api yang menjulang tinggi menembus awan, berbagai atraksi dan aktivitas wisata, hutan tropis yang lebat, pantai berpasir yang membentang, air laut biru yang hangat, tempat-tempat berselancar, serta penduduk yang ramah dan bersahabat, yang tidak hanya memiliki budaya, melainkan hidup dengan sesungguhnya. Ritual-ritual yang dilakukan oleh suatu komunitas di sini, dan hal-hal menarik lainnya membuat liburan anda menjadi tidak terlupakan.
Di Bali, terdapat suatu festival dimana jiwa-jiwa keluar di bawah sinar bulan setiap malam. Bahkan di sini, pemakaman menjadi sebuah tradisi perayaan. Hembusan angin lembut dari laut biru akan membuat liburan impian anda menjadi semakin lengkap.
Bali, sebuah pulau yang menjadi surga bagi para dewa, merupakan tujuan yang sempurna bagi liburan anda. Anda dapat menikmati surga ini bersama keluarga atau rekan anda. Bali menawarkan sesuatu yang menarik pada semua orang. Surga tropis ini memiliki suatu perpaduan unik fasilitas wisata modern yang digabungkan dengan tempat belanja indah yang kaya akan peninggalan dari masa lalu. Orang-orang Bali bangga karena berhasil mempertahankan keunikan budaya Hindunya dalam menghadapi kemajuan zaman. Hal ini masih tercermin dalam kehidupan sehari-hari, dan dapat dilihat di berbagai upacara keagamaan, festival, serta istana dan pura yang megah. Beberapa pantai yang menjadi tempat berselancar terbaik di dunia dapat ditemukan di pantai sisi barat pulau, sedangkan sisi timur adalah surga yang indah untuk keluarga, dengan laut yang tenang dan pantai berpasir putih yang indah.
No comments:
Post a Comment